Tuesday, 17 September 2013

9 Gadis Cantik SNSD

Seminggu lagi menjelang konser idol grup Girls Generation di Indonesia yakni tepatnya pada Sabtu (14/9) esok, persiapan sudah begitu dilakukan oleh SONE (fans Girls Generation) di Indonesia. Sembari menunggu waktu, yuk kenalan dengan 9 gadis cantik member Girls Generation!
Memulai debut dengan lagu Into the New World pada 5 Agustus 2007, kini Girls Generation menjelma menjadi salah satu pengaruh terbesar budaya K-Pop di dunia. Dengan bentuk tubuh langsing dan tinggi, member Girls Generation memiliki banyak pesona yang membuat fans histeris.
Siapa saja kesembilan gadis cantik grup yang juga memiliki nama lain SNSD (So Nyeo Shi Dae) ini?

1. Taeyeon
http://backgroundhdwallpaper.com/wp-content/uploads/2013/02/SNSD-Taeyeon-2013-Hot-Background-HD-Wallpaper.jpg
Dianggap sebagai leader Girls Generation, gadis bernama asli Kim Taeyeon ini terlahir pada 15 Maret 1989. Pada 2013 ini, Taeyeon berusia 24 tahun. Meskipun tubuhnya pendek, Taeyeon adalah vokalis utama dari Girls Generation dan memiliki suara sangat merdu yang seringkali mengisi berbagai soundtrack drama Korea.

2. Jessica
http://hotwallpaper2013.com/wp-content/uploads/2013/04/SNSD-Jessica-2013-Jessica-SNSD-HD-Wallpaper.jpg
Nama aslinya adalah Jessica Jung (Jung Soo Yeon), terlahir di San Fransisco pada 18 April 1989 membuat Jessica fasih berbahasa Inggris. Dalam Girls Generation, Jessica adalah salah satu vokalis utama dan member yang paling sering terlibat dalam sesi foto solo karena ekspresi wajahnya yang angkuh dan 'dingin'. Kakak kandung maknae f(x) yakni Krystal ini pernah menjalin kasih dengan Donghae Super Junior dan menjadi member Girls Generation yang paling banyak memiliki anti fans.

3. Sunny
http://backgroundhdwallpaper.com/wp-content/uploads/2013/04/SNSD-Sunny-2013-Sunny-SNSD-Background-HD-Wallpaper.jpg
Terlahir pada 15 Mei 1989, membuat gadis bernama asli Lee Soon Kyu ini berusia 24 tahun di 2013. Sebagai member terpendek, Sunny juga member dengan wajah paling imut dan banyak orang mengira dia adalah member termuda dalam Girls Generation. Tidak banyak yang tahu jika Sunny adalah keponakan CEO SM Entertainment, Lee Soo Man. Meski pendek, Sunny adalah gadis yang seksi.

4. Tiffany
http://th06.deviantart.net/fs71/PRE/f/2013/018/1/6/tiffany__kiss_me_baby_g__wallpaper_1920_x_1080_by_exoticgeneration21-d5rx3wy.jpg
Nama aslinya Tiffany Hwang (Hwang Mi Young). Terlahir di Amerika Serikat pada 1 Agustus 1989 membuat Tiffany sangat lancar berbahasa Inggris. Tiffany memiliki mata eye smile yang membuatnya sangat manis saat tersenyum. Sebagai salah satu vokalis utama Girls Generation, Tiffany sangat menyukai warna pink dan begitu feminim.

5. Hyoyeon
http://www.wallpaperup.com/uploads/wallpapers/2013/06/05/98238/4c4e7556658178e6b6c83462f3a2c724.jpg
Lahir pada 22 September 1989, gadis bernama asli Kim Hyoyeon ini adalah dancer utama Girls Generation. Dalam Girls Generation, Hyoyeon sangat suka memasak sehingga dianggap sebagai 'ibu' dan bersifat humoris. Dikabarkan Hyoyeon pernah menjalin hubungan istimewa dengan dancer utama Super Junior, Eunhyuk.

6. Yuri
http://wallfive.com/wp-content/uploads/2013/08/Yuri-SNSD-2013.jpg
Gadis kelahiran 5 Desember 1989 ini dianggap sebagai member paling seksi dalam Girls Generation. Bernama asli Kwon Yuri, gadis ini memiliki kemampuan bermain piano, sedikit biola, menari ballet dan berenang. Sebagai salah satu dancer utama Girls Generation, kemampuan menari Yuri begitu mumpuni.

7. Sooyoung
http://hotwallpaper2013.com/wp-content/uploads/2013/04/SNSD-Sooyoung-2013-Sooyoung-SNSD-HD-Wallpaper.jpg
Tahukah kamu kalau gadis kelahiran 10 Februari 1990 ini sangat jago makan? Ya, meskipun pernah makan 8 kali sehari gadis bernama asli Choi Sooyoung ini justru tetap langsing. Paling fasih berbahasa Jepang, Sooyoung juga member Girls Generation paling tinggi yakni mencapai 176 cm. Melihat wajah Sooyoung, dia tampak begitu mirip dengan orang Indonesia ya?

8. YoonA
SNSD Yoona 2013 Photoshoot HD Wallpaper
Nama aslinya Im YoonA, gadis kelahiran 30 Mei 1990 ini mungkin bisa menjadi member Girls Generation paling terkenal lantaran begitu sering membintangi iklan dan drama Korea. YoonA yang bertinggi 172 cm ini dianggap memiliki kecantikan alami. Meskipun tampak lemah lembut, YoonA justru member terkuat di Girls Generation dan beberapa orang berpikir jika YoonA sangat mirip dengan Yuri serta Seohyun. Menurutmu?

9. Seohyun
http://hotwallpaper2013.com/wp-content/uploads/2013/04/SNSD-Seohyun-2013-Seohyun-SNSD-HD-Wallpaper.jpg
Nama aslinya Seo Joo Hyun. Gadis paling muda dalam Girls Generation ini terlahir pada 28 Juni 1990. Menjadi salah satu vokalis utama grup, membuat Seohyun tergabung dalam sub unit TaeTiSeo bersama Taeyeon dan Tiffany. Seohyun pintar bermain piano dan juga menjadi member Girls Generation yang berwajah cantik alami.